PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN, MOTIVASI DAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA KARYAWAN (studi kasus pada PT INDATEX PALUR di KARANGANYAR )

Penelitian ini bertujuan untuk sumber daya manusia atau individu yang memberikan tenaga, bakat dan kreatifitas serta usaha demi kemajuan organisasi. Tanpa adnya sumber daya manusia yang berkualitas maka perusahaan tidak dapat menjalankan kegiatannya dengan baik dan perusahaan akan mengalami suatu...

詳細記述

保存先:
書誌詳細
第一著者: EVAYANTI , PRIMA ETIKA
フォーマット: 学位論文
言語:English
English
出版事項: 2010
主題:
オンライン・アクセス:https://eprints.ums.ac.id/8915/
タグ: タグ追加
タグなし, このレコードへの初めてのタグを付けませんか!
その他の書誌記述
要約:Penelitian ini bertujuan untuk sumber daya manusia atau individu yang memberikan tenaga, bakat dan kreatifitas serta usaha demi kemajuan organisasi. Tanpa adnya sumber daya manusia yang berkualitas maka perusahaan tidak dapat menjalankan kegiatannya dengan baik dan perusahaan akan mengalami suatu kegagalandalam pencapaian tujuan organisasi. Kuesioner yang kembali dan diolah sebanyak 90 kuesioner. Metode pengujian instrumen pada uji validitas, sedangkan reliabilitasnya diuji dengan cronbach alpha. Teknik analisis data yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah regresi linier berganda yang mencakup Uji t, Uji F dan Uji R2. Semua data yang diperoleh, diolah dengan program SPSS for windows versi 12.0 yang terlebih dahulu diuji dengan menggunakan uji asumsi klasik yaitu Uji normalitas, uji multikolinieritas dan uji heterokedastisitas. Dalam uji validitas dan reliabilitas menunjukan bahwa seluruh item pertanyaan dalam kuesioner untuk variabel independen dan dependen adalah valid dan reliabel. Adapun uji asumsi klasik menunjukan bahwa semua data berdistribusi normal, sedangkan hasil uji asumsi klasik yang lain menunjukan bahwa untuk seluruh variabel terbebas dari multikolinieritas dan heterokedastisitas sehingga model regresi yang dihasilkan baik dan tidak bias. Hasil uji t menunjukan bahwa variabel gaya kepemimpinan dan pengembangan karier berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan sedangkan motivasi tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Dimana nilai signifikan t untuk variabel gaya kepemimpinan sebesar 0,015 dengan t hitung sebesar 2,925. Untuk variabel pengembangan karier memiliki nilai signifikan t sebesar 0,012 dengan t hitung sebesar 2,565 dan variabel motivasi tidak berpengaruh signifikan t sebesar 0,540 dengan t hitung sebesar -0,616.