PENGARUH KUALITAS PELAYANAN DAN PERIKLANAN TERHADAP KEPUTUSAN NASABAH DALAM MENABUNG PADA PD. BPR BANK PASAR SUKOHARJO

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan periklanan terhadap keputusan menabung nasabah PD. Bank Pasar Sukoharjo dan menganalisis variabel manakah yang paling dominan dalam pengambilan keputusan menabung nasabah. Berdasarkan hasil penelitian dihara...

Täydet tiedot

Tallennettuna:
Bibliografiset tiedot
Päätekijä: RIDWAN, FERY EKO RIZKHI
Aineistotyyppi: Opinnäyte
Kieli:English
English
English
English
English
English
English
English
Julkaistu: 2010
Aiheet:
Linkit:https://eprints.ums.ac.id/12022/
Tagit: Lisää tagi
Ei tageja, Lisää ensimmäinen tagi!
Kuvaus
Yhteenveto:Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kualitas pelayanan dan periklanan terhadap keputusan menabung nasabah PD. Bank Pasar Sukoharjo dan menganalisis variabel manakah yang paling dominan dalam pengambilan keputusan menabung nasabah. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi bank untuk mengambil suatu kebijakan yang menguntungkan. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis regresi linier berganda dengan uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh nasabah PD. Bank Pasar Sukoharjo yang sedang melakukan transaksi. Sedangkan jumlah sampel yang diambil sebesar 100 orang responden. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa variabel kualitas pelayanan (X1) berpengaruh signifikan terhadap keputusan menabung nasabah, karena nilai thitung > ttabel. Variabel periklanan (X2) berpengaruh signifikan terhadap keputusan menabung nasabah, karena nilai thitung > ttabel. Hasil perhitungan secara serentak diperoleh Fhitung > Ftabel, sehingga variabel kualitas pelayanan dan periklanan secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan menabung nasabah PD. Bank Pasar Sukoharjo. Variabel kualitas pelayanan (X1) merupakan variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap keputusan menabung nasabah PD. Bank Pasar Sukoharjo, karena variabel kualitas pelayanan mempunyai koefisien regresi yang lebih besar dibandingkan dengan variabel-variabel yang lain, yaitu sebesar 0,554.