KADAR PHOSPOR (P) DAN ZAT BESI (Fe) IKAN TERI ASIN HASIL PENGASINAN MENGGUNAKAN AIR ABU PELEPAH KELAPA

Abu pelepah kelapa mengandung MgCl2 dan KCl yang dapat digunakan untuk menggantikan garam dapur (NaCl) dalam pengasinan makanan. Ikan teri merupakan salah satu sumber kalsium terbaik untuk mencegah pengeroposan tulang, serta sebagai sumber kalsium yang murah dan mudah didapat. Kandungan gizi teri me...

ver descrição completa

Na minha lista:
Detalhes bibliográficos
Autor principal: Aji , Wisnu Premana
Formato: Tese
Idioma:English
English
Publicado em: 2010
Assuntos:
Acesso em linha:https://eprints.ums.ac.id/11826/
Tags: Adicionar Tag
Sem tags, seja o primeiro a adicionar uma tag!
Descrição
Resumo:Abu pelepah kelapa mengandung MgCl2 dan KCl yang dapat digunakan untuk menggantikan garam dapur (NaCl) dalam pengasinan makanan. Ikan teri merupakan salah satu sumber kalsium terbaik untuk mencegah pengeroposan tulang, serta sebagai sumber kalsium yang murah dan mudah didapat. Kandungan gizi teri meliputi energi, protein, lemak, kalsium, phosfor, besi, Vit A, dan Vit B. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kadar phospor (P) dan zat besi (Fe) pada ikan teri asin hasil pengasinan menggunakan air abu pelepah kelapa. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian eksplorasi. Kadar phospor diukur dengan metode spektrofotometer jenis spektro UV-Vis dan kadar zat besi diukur menggunakan metode spektrofotometer jenis AAS-Flame. Dari penelitian didapat kadar phospor (P) dan zat besi (Fe) pada ikan teri hasil pengasinan menggunakan air abu pelepah kelapa masing-masing adalah 1,79 % dan 36,44 ppm.