PENGARUH LIMBAH PADAT BIOGAS TAHU TERHADAP PERTUMBUHAN TANAMAN GELOMBANG CINTA (Anthurium wave of love) DENGAN MEDIA CAMPURAN TANAH DAN PAKIS

Limbah padat biogas tahu merupakan limbah padat yang dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik untuk memacu pertumbuhan tanaman Anthurium wave of love. Tanaman Anthurium wave of love sangat digemari oleh masyarakat karena mempunyai nilai ekonomis yang tinggi dan berpenampilan menarik. Penelit...

Descrición completa

Gardado en:
Detalles Bibliográficos
Autor Principal: AZIZAH , ANA NURUL
Formato: Thesis
Idioma:English
English
English
English
English
English
Publicado: 2007
Subjects:
Acceso en liña:https://eprints.ums.ac.id/10951/
Tags: Engadir etiqueta
Sen Etiquetas, Sexa o primeiro en etiquetar este rexistro!
Descripción
Summary:Limbah padat biogas tahu merupakan limbah padat yang dapat dimanfaatkan sebagai pupuk organik untuk memacu pertumbuhan tanaman Anthurium wave of love. Tanaman Anthurium wave of love sangat digemari oleh masyarakat karena mempunyai nilai ekonomis yang tinggi dan berpenampilan menarik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian limbah padat biogas tahu terhadap pertumbuhan tanaman Anthurium wave of love dengan media tanam campuran tanah dan pakis, serta untuk mengetahui konsentrasi limbah padat biogas tahu yang paling optimal untuk pertumbuhan tanaman Anthurium wave of love. Penelitian ini dilaksanakan di Green house Biologi FKIP UMS. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen. Rancangan penelitian yang digunakan adalah rancangan acak lengkap dengan satu perlakuan yaitu limbah padat biogas tahu yang terdiri dari 5 taraf perlakuan masing-masing diulang 3 kali. Masing-masing taraf perlakuan menggunakan konsentrasi 0%, 10%, 20%, 30%, dan 40%. Parameter yang digunakan adalah tinggi tanaman dan jumlah daun selama ± 2 bulan pengamatan. Data dianalisis dengan menggunakan anava satu jalur yang dilanjutkan dengan uji beda nyata terkecil (BNT). Berdasarkan analisis anava satu jalur diperoleh bahwa F hitung (18,68) > F tabel (3,48) untuk tinggi tanaman sedangkan F hitung (3,99) > F tabel (3,48) untuk jumlah daun baru yang berarti bahwa ada pengaruh pemberian limbah padat biogas tahu. Sebagai kelanjutannya menggunakan uji BNT yang digunakan untuk mengetahui beda nyata masing-masing perlakuan. Hasil penelitain menunjukkan 1), pemberian limbah padat biogas tahu berpengaruh positif pada pertumbuhan tinggi dan jumlah daun Anthurium wave of love, 2). Konsentrasi limbah padat biogas tahu yang memiliki pertumbuhan paling optimal adalah 30% (P3). Pertambahan tinggi tanaman setelah 2 bulan 6,47 cm dan jumlah daun baru 3,1 (3 helai).