PENGARUH MOTIVASI, GAYA KEPEMIMPINAN DAN PENGEMBANGAN KARIER TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PERUSAHAAN JASA ( survey pada karyawan RS. PKU Aisyiyah Boyolali)

Pemberian motivasi dalam manajemen kinerja diupayakan untuk meningkatkan semangat dan kegairahan bekerja. Motivasi akan lebih meningkat jika karyawan merasakan adanya kepemimpinan yang baik, gaya kepemimpinan yang sesuai dengan organisasi dan adanya jenjang pengembangan karier. Tujuan penelitian ini...

全面介紹

Saved in:
書目詳細資料
主要作者: PURWANTI, ENI
格式: Thesis
語言:English
English
出版: 2010
主題:
在線閱讀:https://eprints.ums.ac.id/9137/
標簽: 添加標簽
沒有標簽, 成為第一個標記此記錄!
實物特徵
總結:Pemberian motivasi dalam manajemen kinerja diupayakan untuk meningkatkan semangat dan kegairahan bekerja. Motivasi akan lebih meningkat jika karyawan merasakan adanya kepemimpinan yang baik, gaya kepemimpinan yang sesuai dengan organisasi dan adanya jenjang pengembangan karier. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh motivasi, gaya kepemimpinan, dan pengembangan karier terhadap kinerja karyawan pada perusahaan jasa. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan menggunakan data primer yang diperoleh dari kuesioner. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Rumah Sakit PKU Aisyiyah Boyolali. Sampel yang diambil sebanyak 92 orang. Teknik pengambilan sempel adalah dengan sampling jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Teknik dianalisis data menggunakan uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, analisis regresi berganda, uji F, uji t, dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1). Hasil analisis dalam penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi sebesar 0,028 di bawah 0,05. 2). Hasil analisis terhadap kepemimpinan menunjukkan bahwa variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan, hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi sebesar 0,010 dibawah 0,05. 3). Pengaruh pengembangan karier terhadap kinerja karyawan dalam penelitian ini menunjukkan pengaruh yang tidak signifikan hal ini ditunjukkan oleh nilai signifikansi sebesar 0,065 diatas 0,05. 4). Hasil uji F menunjukan bahwa motivasi, gaya kepemimpinan, dan pengembangan karier secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan.