PEMANFAATAN EKSTRAK KULIT BUAH NAGA (Hylocereus undatus) DAN EKSTRAK UBI JALAR VARIETAS UNGU (Ipomoea batatas) SEBAGAI PEWARNA ALAMI UNTUK PENGAMATAN STOMATA

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas ekstrak kulit buah naga dan ekstrak ubi jalar varietas ungu untuk pewarnaan preparat pada pengamatan stomata daun, sehingga dapat digunakan sebagai pewarna alternatif pengganti safranin yang harganya cukup mahal. Penelitian dilakukan...

Celý popis

Uloženo v:
Podrobná bibliografie
Hlavní autor: SAROH , SITI
Médium: Diplomová práce
Jazyk:English
English
English
English
English
English
English
English
Vydáno: 2011
Témata:
On-line přístup:https://eprints.ums.ac.id/13287/
Tagy: Přidat tag
Žádné tagy, Buďte první, kdo vytvoří štítek k tomuto záznamu!
Popis
Shrnutí:Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas ekstrak kulit buah naga dan ekstrak ubi jalar varietas ungu untuk pewarnaan preparat pada pengamatan stomata daun, sehingga dapat digunakan sebagai pewarna alternatif pengganti safranin yang harganya cukup mahal. Penelitian dilakukan menggunakan metode eksperimen dengan rancangan acak lengkap dengan dua faktor perlakuan yaitu bahan pewarna alami yang digunakan (P) yaitu ekstrak kulit buah naga dan ekstrak ubi jalar varietas ungu dan perbedaan waktu pewarnaan (T) masing-masing selama 1 jam, 2 jam, dan 3 jam dengan perlakuan tanpa pewarnaan (P0) sebagai kontrol. Hasil penelitian dianalisis dengan metode deskriptif kualitatif non statistik yang meliputi kekontrasan warna dan kejelasan preparat. Berdasarkan hasil analisis penelitian, waktu pewarnaan berpengaruh pada pengikatan warna pada sel epidermis, sehingga kekontrasan warna dan kejelasan preparat berbeda-beda sesuai dengan waktu pewarnaan yang dilakukan. Perlakuan kontrol menunjukkan hasil kekontrasan warna dan kejelasan preparat yang tidak jelas. Pewarnaan dengan pewarna ekstrak kulit buah naga selama 1 jam menunjukkan hasil kekontrasan warna dan kejelasan preparat yang agak jelas, pewarnaan dengan ekstrak kulit buah naga selama 2 jam menunjukkan hasil kekontrasan warna dan kejelasan preparat yang jelas, pewarnaan dengan ekstrak kulit buah naga selama 3 jam menunjukkan hasil kekontrasan warna dan kejelasan preparat yang sangat jelas, sedangkan pewarnaan dengan pewarna ekstrak ubi jalar varietas ungu selama selama 1 jam, 2 jam, dan 3 jam menunjukkan hasil kekontrasan warna dan kejelasan preparat yang agak jelas. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ekstrak kulit buah naga efektif untuk pewarnaan pada pengamatan mikroskopis stomata sehingga dapat digunakan sebagai pewarna alternatif pengganti safranin, sedangkan ekstrak ubi jalar varietas ungu kurang efektif untuk pewarnaan pada pengamatan mikroskopis stomata.