IMPLIKATUR DAN INFERENSI DALAM KOLOM “NUWUN SEWU” SOLOPOS EDISI NOVEMBER – DESEMBER 2010
Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi wujud tuturan yang mengandung implikatur dan inferensi dalam kolom “Nuwun Sewu Solopos”, mengetahui maksud implikatur yang tersembunyi dalam kolom Nuwun Sewu Solopos, dan mengetahui strategi implikatur yang terdapat dalam kolom Nuwun Sewu Solopos. Peneli...
Đã lưu trong:
Tác giả chính: | |
---|---|
Định dạng: | Luận văn |
Ngôn ngữ: | English English English English English English English English |
Được phát hành: |
2011
|
Những chủ đề: | |
Truy cập trực tuyến: | https://eprints.ums.ac.id/13101/ |
Các nhãn: |
Thêm thẻ
Không có thẻ, Là người đầu tiên thẻ bản ghi này!
|
Tóm tắt: | Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi wujud tuturan yang mengandung
implikatur dan inferensi dalam kolom “Nuwun Sewu Solopos”, mengetahui maksud
implikatur yang tersembunyi dalam kolom Nuwun Sewu Solopos, dan mengetahui
strategi implikatur yang terdapat dalam kolom Nuwun Sewu Solopos.
Penelitian ini adalah penelitian dengan metode deskripstif kualitatif.
Penelitian ini dilakukan pada bulan November – Desember 2010 dengan
menggunakan media surat kabar harian Solopos. Teknik pengumpulan data yang
digunakan adalah teknik simak dan teknik catat. Teknik simak dilakukan untuk
menyimak data yang terdapat dalam kolom “Nuwun Sewu”. Teknik catat dilakukan
untuk mengklasifikasikan data yang telah terkumpul. Teknik analisis data yang
digunakan yaitu menggunakan metode padan dan teknik referensial. Metode padan
merupakan analisis data yang tidak menjadi bagian dari bahasa yang bersangkutan,
sedangkan teknik referensial digunakan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk
implikatur dan inferensi.
Tuturan yang mengandung implikatur dan inferensi dalam kolom Nuwun
Sewu terdiri dari wujud Implikatur dan Inferensi yang diklasifikasikan berdasarkan
(1) Latar Belakang Sosial berjumlah 9 data, (2) Latar Belakang Seks berjumlah 6
data, (3) Latar Belakang Pendidikan berjumlah 4 data, (4) Latar Belakang Ekonomi
berjumlah 7 data, (5) Latar Belakang Politik berjumlah 14 data. Maksud yang
terdapat dalam kolom Nuwun Sewu menggunakan tindak tutur literal yang berjumlah
18 data dan tindak tutur tak literal berjumlah 22 data, diantara kedua tindak tutur
tersebut yang menjadi kecenderungan atau yang paling dominan yaitu tindak tutur tak
literal. Strategi yang digunakan dalam analisisnya menggunakan dua tindak tutur
yaitu tindak tutur langsung dan tindak tutur tak langsung yang diklasifikasikan
berdasarkan modus kalimatnya yaitu kalimat berita, kalimat perintah, dan kalimat
tanya. Diantara kedua tindak tutur tersebut yang paling dominan yaitu tindak tutur
langsung. |
---|