TINGKAT KEPUASAN PASIEN TERHADAP PELAYANAN KAMAR OBAT PUSKESMAS BANYUANYAR KECAMATAN BANJARSARI KOTA SURAKARTA
Pelayanan kesehatan harus memperhatikan kepuasan pasien sebagai salah satu unsur pokok pelayanan dengan mengacu kepada standar pelayanan yang ada. Kepuasan pasien adalah tingkat perasaan pasien yang timbul akibat dari kinerja pelayanan kesehatan yang dirasakan setelah pasien membandingkan dengan apa...
Đã lưu trong:
Tác giả chính: | |
---|---|
Định dạng: | Luận văn |
Ngôn ngữ: | English English |
Được phát hành: |
2010
|
Những chủ đề: | |
Truy cập trực tuyến: | https://eprints.ums.ac.id/12687/ |
Các nhãn: |
Thêm thẻ
Không có thẻ, Là người đầu tiên thẻ bản ghi này!
|
Tóm tắt: | Pelayanan kesehatan harus memperhatikan kepuasan pasien sebagai salah satu unsur pokok pelayanan dengan mengacu kepada standar pelayanan yang ada. Kepuasan pasien adalah tingkat perasaan pasien yang timbul akibat dari kinerja pelayanan kesehatan yang dirasakan setelah pasien membandingkan dengan apa yang diharapkan. Pasien akan merasa puas apabila kinerja pelayanan kesehatan yang diperoleh sama atau melebihi harapan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kepuasan pasien terhadap pelayanan kefarmasian yang dilakukan di kamar obat Puskesmas Banyuanyar Kecamatan Banjarsari Kota Surakarta.
Standar pelayanan dinilai dengan memberikan kuisioner kepada apoteker, kemudian kuisioner dianalisis secara deskriptif. Penilaian kepuasan pasien dilakukan dengan mengambil data melalui kuisioner sebanyak 305 kuisioner. Analisis kepuasan dilakukan dengan menggunakan skala likert, kemudian data ditampilkan dalam bentuk diagram cartesius.
Hasil penilaian kepuasan pasien menunjukkan 20,66% sangat puas, 2,62% responden menyatakan puas, 76,39% responden menyatakan cukup puas dan 0,33% responden menyatakan tidak puas. Dimensi keandalan masuk kedalam kuadran A yang harus ditingkatkan lagi kinerjanya, dimensi empati dan jaminan masuk kuadran B yang harus dipertahankan lagi kinerjanya, sedangkan dimensi bukti fisik dan daya tanggap masuk kuadran C yang perlu ditingkatkan lagi kinerjanya untuk memberi unsur pelayanan yang lebih kepada pasien.
|
---|