KEEFEKTIFAN MEDIA LEAFLET DAN STIKER TERHADAP PERUBAHAN TINGKAT PENGETAHUAN DAN PERILAKU WARIA DALAM UPAYA PENCEGAHAN HIV DAN AIDS DI HIMPUNAN WARIA SOLO (HIWASO)

HIV dan AIDS merupakan penyakit serius yang harus ditanggulangi melalui perubahan perilaku dengan pemberian KIE pada kelompok risiko tinggi seperti waria. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan media KIE leaflet dan stiker terhadap perubahan tingkat pengetahuan dan perubahan peri...

Ful tanımlama

Kaydedildi:
Detaylı Bibliyografya
Yazar: FIDYANINGSIH , ASTRI
Materyal Türü: Tez
Dil:English
English
English
English
English
English
English
English
English
Baskı/Yayın Bilgisi: 2011
Konular:
Online Erişim:https://eprints.ums.ac.id/12602/
Etiketler: Etiketle
Etiket eklenmemiş, İlk siz ekleyin!
Diğer Bilgiler
Özet:HIV dan AIDS merupakan penyakit serius yang harus ditanggulangi melalui perubahan perilaku dengan pemberian KIE pada kelompok risiko tinggi seperti waria. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan media KIE leaflet dan stiker terhadap perubahan tingkat pengetahuan dan perubahan perilaku seks pada waria dalam upaya pencegahan HIV dan AIDS di Surakarta. Jenis penelitian ini adalah eksperimen kuasi (Quasi experiment) dengan pendekatan rancangan one group pretest-post test. Jumlah populasi sebanyak 103 dan sampel yang digunakan sebesar 35 orang waria dengan teknik pengambilan sampel simple random sampling. Data penelitian diperoleh dengan kuesioner pengetahuan seputar penyakit dan cara pencegahan HIV dan AIDS serta kuesioner perilaku. Uji hipotesis yang digunakan adalah uji beda rata-rata dari dua sampel yang berhubungan (Paired t Test). Hasil uji statistik Paired t Test untuk pengetahuan menunjukkan nilai signifikansi sebesar = 0,000 (<0,001) dan untuk perilaku nilai signifikansi sebesar= 0,001. Kesimpulannya adalah ada perbedaan tingkat pengetahuan waria dalam upaya penanggulangan HIV dan AIDS sebelum dan sesudah diberi media leaflet dan stiker di Himpunan Waria Solo (Hiwaso).