PENGARUH DISIPLIN, LINGKUNGAN KERJA, BUDAYA KERJA, MOTIVASI, DAN KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. KARAVAN DI SURAKARTA

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel disiplin, lingkungan kerja, budaya kerja, motivasi, dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawanPT. Karavan di Surakarta. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi perusahaan untuk me...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: PRASETYOWATI, YULIA TOKY
Format: Thesis
Language:English
English
English
English
English
English
English
English
Published: 2011
Subjects:
Online Access:https://eprints.ums.ac.id/12033/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel disiplin, lingkungan kerja, budaya kerja, motivasi, dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawanPT. Karavan di Surakarta. Berdasarkan hasil penelitian diharapkan dapat digunakan sebagai bahan pertimbangan bagi perusahaan untuk mengambil suatu formulasi kebijakan perusahaan agar dapat meningkatkan mutu SDM karyawan. Pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan alat analisis regresi linier berganda dengan uji t, uji F dan koefisien determinasi (R2). Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Karavan di Surakarta. Sedangkan jumlah sampel yang diambil sebesar 32 orang responden. Berdasarkan hasil penelitian diketahui bahwa variabel disiplin (X1), lingkungan kerja (X2), budaya kerja (X3), motivasi (X4), dan kepemimpinan (X5) berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Karavan di Surakarta, karena nilai thitung > ttabel. Hasil perhitungan secara serentak diperoleh Fhitung > Ftabel, sehingga variabel disiplin, lingkungan kerja, budaya kerja, motivasi, dan kepemimpinan secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan PT. Karavan di Surakarta. Variabel disiplin (X1) merupakan variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Karavan di Surakarta, karena variabel disiplin mempunyai koefisien beta yang lebih besar dibandingkan dengan variabel-variabel yang lain, yaitu sebesar 0,419. Sehingga variabel disiplin yang paling dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan PT. Karavan di Surakarta terbukti kebenarannya.