PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PERMULAAN DENGAN MENGGUNAKAN KARTU HURUF PADA SISWA KELAS I SEKOLAH DASAR NEGERI KESTALAN 05 KECAMATAN BANJARSARI SURAKARTA 2010/2011

Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran tentang (a) Peningkatan pembelajaran keterampilan kemampuan menulis siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta, dan (b) Peningkatan hasil pembelajaran keterampilan menulis permulaan pada murid kelas I SD Negeri Kesta...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: SAMINI, SAMINI
Format: Thesis
Language:English
English
Published: 2010
Subjects:
Online Access:https://eprints.ums.ac.id/11895/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan memberikan gambaran tentang (a) Peningkatan pembelajaran keterampilan kemampuan menulis siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta, dan (b) Peningkatan hasil pembelajaran keterampilan menulis permulaan pada murid kelas I SD Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta dengan menggunakan kartu huruf. Penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas dan hasilnya membuktikan bahwa kartu huruf dapat meningkatkan kemampuan keterampilan menulis permulaan siswa. Subyek penelitian berjumlah 20 siswa. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari tiga siklus. Penelitian tindakan kelas ini dengan prosedur: perencanaan (planning), pelaksanaan tindakan (action), observasi (observation), dan refleksi (reflection) dalam setiap siklus. Berdasarkan analisis data diperoleh simpulan: 1) sebelum dilakukan tindakan dengan menggunakan kartu huruf, kemampuan siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta menunjukkan 65% siswa hanya mampu membuat goresan seperti cakar ayam (scribbing) dan 35% hanya mampu membuat menghasilkan goresan bergelombang, 2) setelah tindakan di lakukan, kemampuan siswa mengalami peningkatan yang cukup siknifikan, 35% memiliki kemampuan fonetis yaitu mampu menulis kata-kata mendekati ejaan yang benar tetapi masih dapat dibaca, sedangkan 65% memiliki kemampuan confentional spelling, anak telah mampu menulis secara benar sesuai dengan ejaan bahasa Indonesia, jika terjadi kekurangan frekuensinya sangat sedikit, 3) kartu huruf memiliki peranan yang cukup strategis dalam membantu meningkatkan kemampuan menulis permulaan pada siswa kelas I Sekolah Dasar Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta, karena: pengetahuan siswa akan menjadi konkret, dan proses belajar mengajar berlangsung menyenangkan dan tidak terkesan monoton. Dengan demikian dapat diajukan rekomendasi bahwa melalui penggunaan media kartu huruf dalam proses pembelajaran menulis permulaan, maka keterampilan menulis permulaan siswa kelas I SD Negeri Kestalan 05 Kecamatan Banjarsari Surakarta Tahun Pelajaran 2010/2011 akan meningkat.