PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP BANGUN PRISMA DAN LIMAS MELALUI METODE LEARNING START WITH A QUESTION (PTK Pembelajaran Matematika Kelas VIII SMP Assalam)

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep bangun prisma dan limas siswa kelas VIII SMP dengan menggunakan metode pembelajaran Learning Start With A Question. Subyek penelitian ini adalah guru kelas VIII D SMP Assalam sebagai subyek pemberi tindakan, kepala s...

Fuld beskrivelse

Saved in:
Bibliografiske detaljer
Hovedforfatter: RISYUDA , RATNA
Format: Thesis
Sprog:English
English
English
English
English
English
English
English
Udgivet: 2010
Fag:
Online adgang:https://eprints.ums.ac.id/11708/
Tags: Tilføj Tag
Ingen Tags, Vær først til at tagge denne postø!
Beskrivelse
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan pemahaman konsep bangun prisma dan limas siswa kelas VIII SMP dengan menggunakan metode pembelajaran Learning Start With A Question. Subyek penelitian ini adalah guru kelas VIII D SMP Assalam sebagai subyek pemberi tindakan, kepala sekolah sebagai subyek yang membantu dalam perencanaan dan pengumpulan data penelitian, sedangkan siswa kelas VIIID SMP Assalam yang berjuml ah 36 orang sebagai subyek penerima tindakan. Data dikumpulkan melalui observasi, dan metode tes. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas bersifat kolaboratif antara peneliti, guru matematika, dan kepala sekolah. Data dianalisis sejak tindakan pembelajaran dilaksanakan, dikembangkan selama proses, untuk selanjutnya dianalisis melalui latihan - latihan soal setiap putaran selama tiga putaran, dan disajikan secara deskriptif untuk penarikan kesimpulan. Data hasil penelitian menyimpulkan terdapat peningkatan keaktifan bertanya dari 21% pada putaran I, 36% pada putaran II, 50% pada putaran III. Pemahaman konsep juga meningkat yang dapat dilihat dari hasil nilai tes dari 26,3% pada putaran I, 44% pada putaran II, 72% pada akhir penelitian. Dengan adanya peningkatan kedua aspek tersebut maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran matematika melalui metode Learning Start With a Question dapat meningkatkan pemahaman konsep.