PENGARUH MOTIVASI, KEMAMPUAN PEGAWAI, DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP EFEKTIVITAS KERJA PEGAWAI DI DINAS PEKERJAAN UMUM KABUPATEN SRAGEN

Tujuan dari penelitian: 1) Untuk mengetahui pengaruh antara motivasi, kemampuan pegawai dan budaya organisasi terhadap efektifitas pegawai di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen; 2) Untuk mengetahui faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap efektifitas pegawai di Dinas Pekerjaan Umum Kabu...

Mô tả đầy đủ

Đã lưu trong:
Chi tiết về thư mục
Tác giả chính: SUTOPO, AGUS
Định dạng: Luận văn
Ngôn ngữ:English
English
English
English
English
English
Được phát hành: 2007
Những chủ đề:
Truy cập trực tuyến:https://eprints.ums.ac.id/11203/
Các nhãn: Thêm thẻ
Không có thẻ, Là người đầu tiên thẻ bản ghi này!
Miêu tả
Tóm tắt:Tujuan dari penelitian: 1) Untuk mengetahui pengaruh antara motivasi, kemampuan pegawai dan budaya organisasi terhadap efektifitas pegawai di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen; 2) Untuk mengetahui faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap efektifitas pegawai di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen. Hipotesis dalam penelitian ini: 1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara motivasi, kemampuan pegawai, dan budaya organisasi terhadap efektivitas kerja di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen; 2) Bahwa kemampuan pegawai merupakan faktor yang paling dominan pengaruhnya terhadap efektivitas kerja di Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen. Populasi yang dipakai dalam penelitian ini adalah seluruh bagian pegawai di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sragen yang berjumlah 115 orang pegawai. Sampel dalam penelitian ini ditentukan sebanyak 50 orang. Adapun teknik pengambilan sampel dengan Stratified Random Sampling. Alat analisis yang digunakan adalah: uji validitas, uji reliabilitas, regresi berganda, uji t, dan uji F, dan Koefisien Determinasi (Adjusted R2 ). Berdasarkan analisis data maka dapat disimpulkan : 1) Berdasarkan hasil analisis regresi dapat diketahui persamaannya bahwa: Y = 5,922 + 0,172X1 + 0,339X2 + 0,268X3, artinya bahwa variabel motivasi, kemampuan pegawai dan budaya organisasi mempunyai pengaruh yang positif terhadap efektivitas kerja pegawai Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sragen; 2) Berdasarkan hasil analisis uji t, didapatkan nilai thitung untuk motivasi sebesar 2,400 > ttabel (2,013), variabel kemampuan pegawai didapatkan thitung (3,119) > ttabel (2,013), dan variabel budaya organisasi didapatkan thitung (3,048) > ttabel (2,013), artinya semakin tinggi dan baik variabel motivasi, kemampuan pegawai, dan budaya organisasinya maka semakin baik dan naik pula efektivitas kerja pegawai tersebut, dan variabel kemampuan pegawai merupakan faktor yang dominan pengaruhnya. Hasil uji t tersebut membuktikan bahwa hipotesis kedua (Ha2) terbukti kebenarannya; 3) Hasil uji F diperoleh Fhitung > Ftabel ; 24,692 > 2,80 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hal ini berarti ada pengaruh yang signifikan antara variabel motivasi, kemampuan pegawai, dan budaya organisasi terhadap variabel efektivitas kerja pegawai secara simultan. Berarti hipotesis pertama (Ha1) terbukti kebenarannya; 4) Analisis koefisien determinasi diperoleh angka koefisien determinasi atau R2 sebesar 0,617, artinya bahwa 61,70% variasi variabel efektivitas kerja dapat dijelaskan oleh variabel motivasi, kemampuan pegawai, dan budaya organisasi, sedangkan sisanya yaitu 38,30% tidak dapat dijelaskan, misalnya lingkungan kerja, gaji, tingkat pendidikan dan lain-lain.