PENGARUH RASIO PROFITABILITAS DAN LEVERAGE TERHADAP RETURN SAHAM PERUSAHAAN MANUFAKTUR DI BEJ PERIODE 2004 – 2005

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menguji dan membuktikan secara empiris pengaruh rasio profitabilitas (ROA dan ROE) dan leverage (DTA) terhadap return saham perusahaan manufaktur di BEJ. Selain itu, penelitian ini akan menguji apakah ROA merupakan rasio yang dominan mempengaruhi ret...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: WIDIASIH, SOPANI
Format: Thesis
Language:English
English
English
Published: 2007
Subjects:
Online Access:https://eprints.ums.ac.id/10994/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menguji dan membuktikan secara empiris pengaruh rasio profitabilitas (ROA dan ROE) dan leverage (DTA) terhadap return saham perusahaan manufaktur di BEJ. Selain itu, penelitian ini akan menguji apakah ROA merupakan rasio yang dominan mempengaruhi return saham. Data yang digunakan adalah data ROA, ROE,DTA dan return saham pada periode 2004-2005. Data ini meliputi 33 sampel perusahaan manufaktur yang aktif diperdagangkan di BEJ selama periode pengamatan. Model analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah model regresi linier berganda dengan uji hipotesis t-test dan F-test pada level significance 5%. Uji F bertujuan untuk mengetahui apakah ketiga rasio yang digunakan (ROA, ROE dan DTA) berpengaruh secara simultan atau bersama-sama terhadap return saham. Sedangkan uji t bertujuan untuk mengetahui apakah ketiga rasio tersebut secara parsial atau sendiri-sendiri berpengaruh terhadap return saham perusahaan manufaktur di BEJ. Hipotesis pada penelitian ini ada dua yaitu : (1) rasio profitabilitas dan leverage secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap return saham industri manufaktur di BEJ. (2) ROA merupakan rasio keuangan yang dominan mempengaruhi return saham, karena ROA merupaka earning power keuangan perusahaan. Hal ini dikarenakan beta standar dari ROA (0,494) yang lebih besar dari ROE dan DTA (-0,129 dan 0,415). Dari hasil penelitian ini maka dapat diambil kesimpulan bahwa rasio profitabilitas (ROA dan ROE) dan rasio leverage (DTA) secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap return saham pada saham industri manufaktur di BEJ periode tahun 2004 sampai 2005. Rasio profitabilitas (ROA) dan rasio leverage (DTA) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap return saham pada saham industri manufaktur di BEJ periode tahun 2004 sampai 2005. Sedangkan ROE secara parsial tidak berpengaruh signifikan terhadap return saham. ROA merupakan variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap return saham.