PENGARUH BIMBINGAN BELAJAR TUTOR SEBAYA TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA (Pada Siswa Kelas VII SMP Negeri 2 Cawas Tahun Ajaran 2006/2007)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan proses belajar matematika pada umumnya dan pecahan pada khususnya, dan untuk mengetahui pengaruh bimbingan belajar tutor sebaya terhadap prestasi belajar matematika pada pokok bahasan pecahan. Populasi penelitian ini adalah semua siswa...

全面介紹

Saved in:
書目詳細資料
主要作者: WAHYUNINGSIH , ESTY
格式: Thesis
語言:English
English
English
English
English
English
English
English
出版: 2007
主題:
在線閱讀:https://eprints.ums.ac.id/10837/
標簽: 添加標簽
沒有標簽, 成為第一個標記此記錄!
實物特徵
總結:Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan proses belajar matematika pada umumnya dan pecahan pada khususnya, dan untuk mengetahui pengaruh bimbingan belajar tutor sebaya terhadap prestasi belajar matematika pada pokok bahasan pecahan. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas VII SMP Negeri 2 Cawas. Sampel penelitian diambil dengan cara purposive sampling. Metode pokok yang digunakan adalah metode tes, yaitu tes awal dan tes akhir. Sampel yang diambil sebanyak 40 siswa. Data penelitian ini menggunakan metode tes sebagai metode pokok. Metode ini digunakan untuk mengetahui siswa yang mengalami kesulitan belajar dan untuk mengetahui peningkatan prestasi belajar pada siswa kelas VII SMP Negeri 2 Cawas pada pokok bahasan pecahan. Sebagai metode bantunya adalah metode observasi dan dokumentasi. Tehnik analisis datanya menggunakan rumus t -test (paired sample test). Uji prasyarat yaitu u ji normalitas dan uji homogenitas. Dari hasil penelitian pada taraf signifikasi 5% dengan thitung = 3,237 maka dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh bimbingan belajar tutor sebaya terhadap prestasi belajar,karena prestasi belajar siswa yang di berikan bimbingan belajar dengan tutor sebaya lebih baik dari siswa yang di beri bimbingan selain tutor sebaya.Diperoleh tes awal ( x sebelum) = 56,45 dan rata-rata tes akhir ( x sesudah) = 73,6. Dengan penelitian ini diharapkan guru dapat mengetahui kesulitan yang dihadapi siswa dan dijadikan sebagai salah satu alternatif dalam memecahkan kesulitan belajar sehingga dapat mempenga ruhi prestasi belajar siswa