ANALISA PERILAKU KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN SEPEDA MOTOR YAMAHA DI KECAMATAN TASIKMADU KABUPATEN KARANGANYAR

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui keterkaitan antara karakteristik konsumen (tingkat pendapatan, tingkat pendidikan dan usia) terhadap atribut sepeda motor (jenis sepeda motor dan kualitas sepeda motor) (2) Ingin mengetahui dan menganalisis manakah diantara karakteristik produk...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: PRAMONO, BAMBANG
Format: Thesis
Language:English
English
English
English
Published: 2006
Subjects:
Online Access:https://eprints.ums.ac.id/10756/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Penelitian ini bertujuan untuk: (1) Untuk mengetahui keterkaitan antara karakteristik konsumen (tingkat pendapatan, tingkat pendidikan dan usia) terhadap atribut sepeda motor (jenis sepeda motor dan kualitas sepeda motor) (2) Ingin mengetahui dan menganalisis manakah diantara karakteristik produk yang paling dominan yang berhubungan dengan karakteristik konsumen dalam melaksanakan pembelian. Populasi yang digunakan dalam penelitian adalah Populasi dalam penelitian ini adalah keseluruhan konsumen yang membeli produk sepeda motor Yamaha. Dalam penelitian ini pengambilan sampel dilakukan dengan teknik random sampling. Sampel ini diambil secara acak yang sasarannya adalah anggota masyarakat pemakai sepeda motor Yamaha yang ditetapkan sebanyak 100 responden di Kecamatan Tasikmadu Kabupaten Karanganyar. Teknik analisis data dengan menggunakan uji Chi Aquare. Selanjutnya untuk mengetahui hubungan yang terjadi dengan koefisien kontingensi. Hasil uji Chi Square bahwa ada hubungan antara tingkat pendidikan dengan jenis sepeda motor dengan χ2 hitung (22,501) > χ2 tabel (21,0261), ada hubungan antara tingkat pendidikan dengan mutu dan kualitas sepeda motor dengan χ2 hitung (15,076) > χ2 tabel (12,5916), ada hubungan antara tingkat pendapatan dengan jenis sepeda motor dengan χ2 hitung (27,176) > χ2 tabel (26,2962), ada hubungan antara tingkat pendapatan dengan mutu dan kualitas sepeda motor χ2 hitung (21,090) > χ2 tabel (15,5073), ada hubungan antara usia dengan jenis sepeda motor χ2 hitung (40,813) > χ2 tabel (21,0261), ada hubungan antara usia dengan mutu dan kualitas sepeda motor χ2 hitung (19,683) > χ2 tabel (12,5916). Jadi semua karakteristik konsumen yang meliputi pendidikan, pendapatan dan usia terdapat keterkaitan yang berarti dengan atribut produk Sepeda Motor Yamaha di Kecamatan Tasikmadu Karanganyar, yang meliputi jenis sepeda motor serta mutu dan kualitas. Tingkat keeratan hubungan antara atribut produk Sepeda Motor Yamaha di Kecamatan Tasikmadu Karanganyar dengan karakteristik konsumen yang paling erat adalah usia dan jenis sepeda motor yang mempunyai nilai koefisien kontingensi sebesar 0,538, sedangkan nilai Cmax sebesar 0,866, sehingga selisih antara C dan Cmax sebesar 0,328 yang merupakan selisih yang terkecil dibandingkan yang lain.