KARAKTERISTIK SOSIOLINGUISTIK PENGGUNAAN BAHASA INDONESIA DALAM KARTU PILIHAN PENDENGAR RADIO DI RSPD SUKOHARJO

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1) karakteristik ragam bahasa yang digunakan dalam kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo, (2) karakteristik penggunaan bahasa Indonesia dalam kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo dilihat dari bentuk campur kode, dan (3) ka...

全面介绍

Saved in:
书目详细资料
主要作者: SUSANTO, HERI
格式: Thesis
语言:English
English
English
English
English
English
English
出版: 2007
主题:
在线阅读:https://eprints.ums.ac.id/10698/
标签: 添加标签
没有标签, 成为第一个标记此记录!
实物特征
总结:Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1) karakteristik ragam bahasa yang digunakan dalam kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo, (2) karakteristik penggunaan bahasa Indonesia dalam kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo dilihat dari bentuk campur kode, dan (3) karakteristik penggunaan bahasa Indonesia dalam kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo ditinjau dari segi interferensi. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, dengan sumber data dokumen tertulis berupa kartu pilihan pendengar radio di Sukoharjo. Objek yang akan diteliti dalam penelitian ini adalah keseluruhan pemakaian bahasa Indonesia yang terdapat dalam kartu pilihan pendengar radio di RSPD Sukoharjo. Pengumpulan data menggunakan studi pustaka dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan metode baca markah dan metode padan. Hasil penelitian dapat diperoleh suatu simpulan: (1) Karakteristik ragam bahasa yang digunakan dalam kartu pilihan pendengar radio RSPD di Sukoharjo menggunakan bahasa bahasa formal dan informal. Bahasa informal lebih banyak digunakan oleh pemirsa pilihan kartu pendengar RSPD Sukoharjo, yaitu banyak digunakannya bahasa campuran, yaitu: (a) campuran bahasa Indonesia dengan bahasa Jawa, (b) campuran bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris, (c) campuran bahasa Indonesia, bahasa Jawa, dan bahasa Inggris, dan (d) campuran bahasa Indonesia dengan bahasa gaul. (2) karakteristik penggunaan bahasa Indonesia dalam kartu pilihan pendengar radio RSPD di Sukoharjo dilihat dari bentuk campur kode, yaitu: (1) campur kode bahasa Indonesia dengan bahasa Jawa, (2) campur kode bahasa Indonesia dengan bahasa Inggris, (3) campur kode bahasa Indonesia dengan bahasa gaul. (3) karakteristik penggunaan bahasa Indonesia dalam kartu pilihan pendengar radio RSPD di Sukoharjo ditinjau dari segi interferensi, terdapat interferensi: (a) interferensi fonologi pengurangan huruf dan penggantian huruf, (b) interferensi morfologi adanya kekeliruan dalam memberikan akhiran dan awalan, (c) interferensi unsuriah, penyerapan unsur- unsur kalimat seperti kata: interferensi dalam bidang tata makna (interferensi semantis), interferensi itu terjadi karena bahasa resipien menyerap konsep kultural beserta namanya dari bahasa lain disebut perluasan (ekspansi) dan bentuk baru muncul berdampingan dengan bentuk lama tetapi nilai maknanya lebih khusus, disebut penambahan (aditif) terdapat pada kata mbak.