PENETAPAN KADAR SENYAWA α-MANGOSTIN PADA SEDIAAN DECOCTA KULIT BUAH MANGGIS (Garcinia mangostana L.)

Kulit buah manggis (Garcinia mangostana L.) dapat dimanfaatkan dalam sediaan herbal berupa decocta. Kandungan utama senyawa aktif pada kulit buah manggis adalah α-mangostin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar senyawa α-mangostin pada sediaan decocta kulit buah manggis dengan metode KC...

Full description

Saved in:
Bibliographic Details
Main Author: PURWATI , ANNY
Format: Thesis
Language:English
English
Published: 2010
Subjects:
Online Access:https://eprints.ums.ac.id/10123/
Tags: Add Tag
No Tags, Be the first to tag this record!
Description
Summary:Kulit buah manggis (Garcinia mangostana L.) dapat dimanfaatkan dalam sediaan herbal berupa decocta. Kandungan utama senyawa aktif pada kulit buah manggis adalah α-mangostin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar senyawa α-mangostin pada sediaan decocta kulit buah manggis dengan metode KCKT. Penelitian ini dilakukan dengan membuat sediaan decocta kulit buah manggis (Gacinia mangostana L.) menggunakan pelarut air. Penetapan kadar ini menggunakan metode KCKT dengan fase diam C18, fase gerak methanol : asam formiat 0,1% dalam air (75:25), deteksi UV. Penetapan kurva baku dilakukan dengan kurva baku senyawa standard. Berdasarkan persamaan konsentrasi dan luas area sampel dari α-mangostin diperoleh nilai koefisien korelasi untuk kurva baku α-mangostin cukup baik yaitu sebesar 0,999 maka kurva baku standard dapat digunakan untuk menghitung konsentrasi α-mangostin pada sediaan decocta kulit buah manggis Hasil penelitian menunjukan bahwa kadar α-mangostin dalam sediaan decocta kulit buah manggis adalah (0,2644 ± 8,3067x10-2)%.